TIMES BANJAR, BANJAR – Yana S Bachyan kembali terpilih sebagai Ketua Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Kota Banjar, Jawa Barat, untuk periode 2026-2029.
Pemilihan ini dilakukan dalam Musyawarah Lokal (Muslok) ORARI Kota Banjar Ke-VI yang digelar di Hotel Mandiri, pada Minggu (18/1/2026).
Setelah terpilih, Yana berjanji akan memperkuat peran ORARI, terutama dalam membantu masalah kemanusiaan dan penanganan bencana di Kota Banjar.
"ORARI punya tim khusus bernama Communications and Rescue (CORE) yang selalu siap siaga. Kehadiran ORARI sangat penting bagi masyarakat. Anggota kami aktif membantu saat ada bencana, bahkan banyak yang terlibat di Badan Penanggulangan Bencana Daerah," ungkapnya kepada TIMES Indonesia.
Fasilitas Ada, Dana Operasional Tidak Ada
Meskipun rutin berkontribusi dalam kegiatan daerah, Yana mengakui bahwa ORARI menghadapi masalah dana.
Ia berterima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Banjar yang sudah memberikan fasilitas fisik, seperti gedung sekretariat, alat radio, dan kendaraan operasional.
"Sejak ketua pertama hingga saat ini, sayangnya ORARI belum pernah menerima bantuan anggaran untuk kegiatan operasional rutin dari pemerintah," katanya.
Yana sangat berharap pemerintah bisa memberi bantuan dana rutin untuk mendukung kegiatan tahunan ORARI Lokal Kota Banjar.
Ia mencontohkan, dana sekitar Rp50 juta sangat dibutuhkan untuk mendukung Bantuan Komunikasi (Bankom) selama hari-hari besar (seperti Idul Fitri dan Natal) serta saat Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Banjar.
"Saat ini, semua biaya operasional kegiatan masih ditanggung atau patungan dari setiap anggota ORARI," pungkasnya. (*)
| Pewarta | : Sussie |
| Editor | : Ronny Wicaksono |