https://banjar.times.co.id/
Berita

Resmikan Gedung Sekretariat DPD PPNI, ini Harapan Wakil Wali Kota Banjar

Sabtu, 26 April 2025 - 22:32
Resmikan Gedung Sekretariat DPD PPNI, ini Harapan Wakil Wali Kota Banjar Ketua DPD PPNI Kota Banjar saat peresmian gedung sekretariat DPD PPNI. (FOTO: Susi/TIMES Indonesia)

TIMES BANJAR, BANJAR – Persatuan Perawat Nasional.Indonesia (PPNI) Kota Banjar hari ini meresmikan Gedung Sekretariat Dewan Pengurus Daerah PPNI Kota Banjar Sabtu (26/4/2025).

Ketua PNNI Kota Banjar, Dede Sudiono, S.Kep, Ners, MM menyampaikan bahwa keberadaan gedung tersebut akan dijadikan sarana peningkatan kesejahteraan anggota khususnya anggota PPNI.

"Setelah kita memisahkan diri dari DPD PPNI Ciamis, kini kita sudah mempunyai 6 dewan komisariat atau pengurus komisi syariat di mana komisaris itu membawahi faskes-pase atau fasilitas pelayanan kesehatan dengan jumlah anggota 700 lebih dengan sumber daya dan potensinya," jabarnya.

Untuk itu, lanjut Dede, pihaknya siap bersinergi dengan jajaran pemerintah daerah untuk mewujudkan visi kota banyak mewujudkan Kota Banjar maju adil sejahtera agama Islam dan inovasi.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjar, Supriana, yang hadir dalam peresmian gedung tersebut menyampaikan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi profesi perawat dimana posisinya sangat dibutuhkan masyarakat.

"Karena memang faktanya di lapangan banyak yang sakit sehingga kehadiran kita betul-betul sangat diharapkan oleh mereka tapi di sisi lain kita selalu berdoa mudah-mudahan sehat dan jadikan ini dua sisi yang berbeda," jelasnya.

Supriana berharap sekretariat baru dapat menjadi spirir bagi PPNI untuk bersinergi dengan Pemerintah dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat.

Menanggapi beberapa kejadian viral di dunia medis, Wakil Wali Kota Banjar berharap itu tak terjadi di Kota Banjar. "Kami tentunya prihatin dan berharap itu tak pernah terjadi di Banjar mengingat perbuatannya melanggar kode etik profesinya," ujarnya. (*)

Pewarta : Sussie
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Banjar just now

Welcome to TIMES Banjar

TIMES Banjar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.